Selasa, 07 Agustus 2018

We Love UMM


Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh


kali ini saya akan membahas banyaknya kelebihan-kelebihan yang dimiliki UMM yang menjadikan alasan saya untuk bangga menjadi mahasiswa UMM. dan sebelum itu kita akan menyimak Profil UMM, Visi Misi ,  serta Tujuan UMM agar kalian bisa lebih mengenal apa itu UMM.


UniversitasMuhammadiyah Malang (UMM) adalah perguruan tinggi swasta terakreditasi “A” dengan Nomor SK: 074/SK/BAN-PT/Ak-IV/PT/II/2013, yang berpusat di kampus III terpadu Universitas Muhammadiyah Malang, Jalan Raya Tlogomas 246 Kota Malang, Jawa Timur. Universitas yang berdiri pada tahun 1964 ini berinduk pada organisasi Muhammadiyah dan merupakan perguruan tinggi Muhammadiyah terbesar di Jawa Timur. UMM termasuk dalam jajaran PTS terkemuka di Indonesia bersama UII dan UMY. Oleh karena didominasi warna dinding putih, UMM sering disebut sebagai kampus putih.
UMM merupakan salah satu universitas yang tumbuh cepat, sehingga oleh PP Muhammadiyah diberi amanat sebagai perguruan tinggi pembina untuk seluruh PTM (Perguruan Tinggi Muhammadiyah) wilayah Indonesia Timur. Program-program yang didesain dengan cermat menjadikan UMM sebagai “The Real University”, yaitu universitas yang benar-benar universitas dalam artian sebagai institusi pendidikan tinggi yang selalu komit dalam mengembangkan Tri Darma Perguruan Tinggi.

gimana sudah jelas terlihatkan kelebihan dari kampus UMM dari Profil di Atas, "A" loh akreditasi kampusnya dengan Program studi nya yang  juga sudah terakreditasi loh, yaitu  89% Terakreditasi A dan B serta sisanya (hanya 11%) yang terakrediatsi C. yuk lanjut kita simak dari Visi Misi serta Tujuan UMM.



Pada tahun 2030 menjadi Universitas terkemuka dalam pengembangan ilmu pengetahuan, teknologi dan seni (IPTEKS) berdasarkan nilai-nilai Islam.


1.   Menyelenggarakan pendidikan dan pembelajaran secara profesional berbasis penelitian dan perkembangan IPTEKS.

2.   Menyelenggarakan penelitian yang berkontribusi pada perkembangan IPTEKS.

3.   Menyelenggarakan pengabdian kepada masyarakat berbasis penelitian untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

4.   Menyelenggarakan kerjasama dengan pihak lain yang saling menguntungkan.

5.   Menyelenggarakan pembinaan dan pengembangan terhadap civitas akademika berlandaskan nilai-nilai Islam dan Kemuhammadiyahan.

6.   Menyelenggarakan tata kelola kelembagaan universitas secara profesional berdasarkan nilai-nilai Islam.


1.   Menghasilkan civitas akademika yang mampu menguasai dan mengembangkan IPTEKS berbasis penelitian.

2.   Menghasilkan produk penelitian yang berkontribusi pada perkembangan IPTEKS.

3.   Menghasilkan produk pengabdian berbasis penelitian untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

4.   Mewujudkan berbagai kerjasama di bidang IPTEKS bertaraf Internasional.

5.   Menghasilkan civitas akademika yang memiliki perilaku yang sesuai nilai-nilai Islam dan Kemuhammadiyahan.

6.   Mewujudkan profesionalitas kelembagaan universitas berdasarkan nilai-nilai Islam dan Kemuhammadiyahan.

Sasaran

1.       Peningkatan kuantitas dan kualitas civitas akademika dalam penguasaan dan pengembangan IPTEKS berbasis penelitian.

2.       Pengembangan civitas akademika yang mampu menguasai dan mengembangkan IPTEKS berbasis penelitian.

3.       Peningkatan kuantitas dan kualitas produk penelitian yang berkontribusi pada perkembangan IPTEKS.

4.       Pengembangan produk penelitian yang berkontribusi pada perkembangan IPTEKS.

5.       Peningkatan kuantitas dan kualitas produk pengabdian berbasis penelitian untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

6.       Pengembangan produk pengabdian berbasis penelitian untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

7.       Peningkatan kerjasama di bidang IPTEKS bertaraf internasional

8.       Pengembangan kerjasama di bidang IPTEKS bertaraf internasional menuju International Recognition.

9.       Peningkatan implementasi nilai-nilai Islam dan Kemuhammadiyahan oleh civitas akademika pada kehidupan dalam dan luar kampus.

10.     Pengembangan nilai-nilai Islam & Kemuhammadiyahan yang ramah, toleran, dan modern sebagai pengejawantahan dari Islam Berkemajuan.

11.     Penguatan kelembagaan dan unit-unit di lingkungan UMM berdasarkan kebijakan dan Tugas Pokok Fungsi sesuai dengan nilai-nilai Keislaman dan Kemuhammadiyahan.

12.     Peningkatan etos kerja dan perilaku organisasi kelembagaan yang sesuai nilai-nilai Islam dan Kemuhammadiyahan


gimana lebih sangat jelas terlihatkan kelebihan UMM. bukan sekedar kata-kata loh UMM juga telah nyata memperlihatkan kelebihan nya dari beberapa fasilitas publik diantaranya adalah;

  • berdirinya Masjid megah dan nyaman untuk khalayak umum
  • SPBU
  • Book Store UMM
  • fasilitas kesehatan juga ada loh yaitu Rumah Sakit UMM
  • Hotel UMM inn
  • Sengkaling Kuliner
tidak hanya untuk publik UMM juga memberikan Fasilitas yang nyaman untuk seluruh mahasiswanya terbukti dari bangunan-bangunan megah dan nyaman untuk pembelajaran, kelengkapan alat-alat penunjang dalam pembelajaran, layanan internet 24 jam untuk mahasiswanya, penyediaan aplikasi-aplikasi dan layanan website yang tidak hanya untuk mempermudahkan mahasiswanya tetapi juga Orang Tua peserta didik, UMM juga mengadakan beberapa rangkaian kegiatan yang melatih kemampuan, kepemimpinan, dan kepecayaan diri mahasiswa barunya seperti kegiatan P2KK, PATI, Pesmaba dan kegiatan lainya. Masih Ragu dengan Kualitas UMM ? yuk, cek dibawah ini apa saja prestasi UMM yang udah diraih.



UMM juga memiliki banyak sekali prestasi, kampus UMM pun demikian segudang pretasi itu mengiasi keberadaannnya saat ini. bisa di katakan bahwa secara institusional, UMM sudah meraih banyak prestasi, antara lain:
1.    50 Perguruan Tinggi Terbaik di Indonesia versi Dikti
2.    The 100 Promising Universitas versi Dikti (dipromosikan di Dunia Internasional)
3.    Ranking 7 Perguruan Tinggi Swasta Terbaik di Indonesia versi Globe Asia Magazine
4.    Kampus Terunggul di Jawa Timur versi Kopertis VII
5.    Pada tahun 2017, UMM juga menerima penghargaan Anugerah Kampus Unggul (AKU) ke 10
6.    AKU Kartika ke 3 kalinya dari Kopertis Wilayah VII Jawa Timur
7.    UMM masuk dalam kategori Bintang 2 (**) QS-Stars
Prestasi mahasiswa UMM juga sudah banyak diraih, baik secara individual, kelompok maupun kelembagaan. Beberapa prestasi mahasiswa yang cukup menonjol antara lain: beberapa kali juara dalam Kontes Jembatan Indonesia, prestasi di PIMNAS, debat Bahasa Inggris, prestasi di Eagle Award Metro TV, serta prestasi lain yang sangat membanggakan.


gimana gak ragu lagi kan walau UMM kampus swasta ,UMM juga bisa berhasil. Ayo bangga lah yang sudah keterima di kampus tercinta ini dan buktikan kita juga bisa bersaing kelak sekalipun dengan lulusan PTN terkenal di Indonesia .

wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar